Tips Merawat Rambut yang Menggunakan Pewarna

Semarang Today516 Dilihat

Memiliki rambut yang indah dan sehat, merupakan idaman kaum pria dan khususnya para wanita. Namun bagaimana caranya jika memiliki rambut yang menggunakan pewarna tetapi tetap sehat.

Berikut tips merawat rambut yang baik meski menggunakan pewarna :

• Gunakan samphoo yang khusus diperuntukkan bagi rambut yang diwarnai, lalu buat jadwal yang tepat untuk pencucian rambut agar warna tidak cepat pudar. Jangan lupa untuk memakai conditioner agar rambut tetap lembab karena pewarnaan rambut membuat rambut menjadi kering dan bila tidak dipelihara dengan baik akan merusaknya.

• Lindungi rambut sebisa mungkin dari pancaran sinar matahari langsung. Jika keluar rumah Anda bisa menggunakan topi atau scarf untuk menutupi rambut Anda. Karena sengatan sinar matahari pada rambut akan cepat membuat warna menjadi pudar atau bahkan menjadi kusam. Gunakan conditioner sunscreen bila Anda akan keluar rumah terutama di cuaca panas seperti sekarang ini.

• Lindungi rambut dari pengaruh klorine, zat kimia yang sering dipakai untuk membuat air kolam renang bersih ini bisa membuat rambut berwarna cepat rusak. Lindungi rambut dengan penutup kepala agar klorin tidak menimbulkan dampak yang terlalu buruk bagi rambut Anda.

• Jangan menyisir rambut pada saat basah, karena rambut yang diwarnai terbilang sangat rapuh ketika disisir dalam keadaan basah. Selain itu, jangan terlalu lama memakai hair dryer. Keringkan rambut dengan pengering secukupnya, jangan sampai benar-benar kering karena akan mengurangi kelembapan rambut.

Itulah beberapa tips agar rambut berwarna tetap sehat. Semoga bermanfaat.*

Editor : Herry Febriyanto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.